TERNYATA INI YANG MEMBUAT BHABINKAMTIBMAS DAN KAPOSPOL DAPAT PIAGAM PENGHARGAAN -->
Cari Berita

TERNYATA INI YANG MEMBUAT BHABINKAMTIBMAS DAN KAPOSPOL DAPAT PIAGAM PENGHARGAAN

Robiantinus Hermanto
Thursday 12 April 2018


SEKADAU, KapuasNews.com - Lantaran dinilai membantu dalam mencerdaskan anak bangsa, dua bhabinkamtibmas dan kapospol simpang 4 kayu lapis mendapat piagam penghargaan dari bupati sekadau. Kamis, 12/4/18.

Dengan segala keterbatasan, Taman bacaan kamtibmas jaya yang terletak di rumah kantor bhabinkamtibmas desa sungai ringin dan desa selalong didirikan sejak tahun 2016 lalu.

Selaku Bhabinkamtibmas desa selalong dan sungai ringin, Brigadir Anggre Jaya Laksana mengatakan sejak berdirinya taman bacaan pada 2016 lalu, tampak kian bertumbuhnya minat baca dari masyarakat sekitar, terutama anak-anak.

Bukan hanya itu, selain untuk baca, setiap hari minggu tempat tersebut juga dijadikan tempat wisata edukasi siswa Madrasah Ibtidaiyah negeri sekadau, tempat pertemuan mediasi dan rapat masyarakat dan sebagai tempat anak-anak SDN 21 menunggu jemputan dari orang tua.

" ini semua untuk masyarakat karena posko forum kemitraan polisi masyarakat yang didirikan bhabinkamtibmas bersama masyarakat atau sebagai rumah bhabinkamtibmasmulti fungsi ". Ujar Anggre.


Begitu juga dengan Taman Bacaan Bhayangkara - Wira Pratama yang bertempat di PosPol simpang empat kayu lapis yang di resmikan oleh kapolda kalbar saat itu Irjen Pol. Drs. Erwin Triwanto , S.H dan Kapolres kala itu AKBP Yury Nurhidayat, S.H. M.H pada tanggal 14 September 2017 telah menumbuhkembangkan kembali minat baca para generasi muda diwilayah simpang 4 kayu lapis khususnya.

Taman bacaan Bhayangkara Wira Pratama anak pintar merupakan program polda kalbar dalam kepeduliannya kepada masyarakat khususunya anak- anak sebagai generasi muda penerus bangsa agar lebih pintar, cerdas dan lebih maju.

Taman bacaan yang terletak di POSPOL simpang empat kayu lapis desa Gonis Tekam kecamatan Sekadau Hilir ini mulai tampak ramai dikunjungi warga.

Kapospol simpang empat kayu lapis Brigadir (Pol) Alexander Aldo, S.H kepada media ini menuturkan sudah beberapa kali anak- anak TK dan SD datang berkunjung. 

Saat ini taman bacaan Bhayangkara Wira Pratama telah mengoleksi hampir 2000 buku bacaan berbagai jenis, mulai dari buku pelajaran tingkat TK, SD, SMP ,SMU dan perguruan tinggi dan buku umum ada disini.

Pihak pospol dalam meningkatkan minat baca telah melakukan sosialisasi ke sekolah- sekolah di desa gonis tekam dan mungkin kedepannya akan turun langsung kelapangan membawa buku bacaan ke kampung- kampung yang sulit dijangkau bekerjasama dengan Babhinkamtibmas.

Untuk penyediaan buku bacaan bekerjasana dengan pihak perpustakaan daerah juga ada beberapa donatur dari pihak perusahaan yang membantu menyediakan bukunya.

Tidak ada batasan usia untuk membaca dan bagi yang ingin meminjam untuk dibaca dirumah dipersilahkan asal tetap dikembalikan.

" dengan adanya program kepedulian kepolisian untuk mencerdaskan generasi bangsa ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat terutama anak- anak ". Pungkasnya. ( Indra F )